Pages

Subscribe:

Minggu, 30 Oktober 2011

Dukunglah Komodo !

Di tengah minimnya kabar baik, berita soal komodo masuk sebagai salah satu nomine 7 Keajaiban Dunia Baru oleh New 7 (Seven) Wonders of Nature tentu membuat bahagia. Setidaknya, akan ada satu lagi kekayaan Indonesia yang mendapat pengakuan dari dunia internasional.

Maka, berbondong-bondonglah berbagai figur publik menyerukan agar bangsa Indonesia menunjukkan nasionalismenya lewat mendukung komodo. Caranya? Dengan mengirim SMS ke 9818. Awalnya, SMS dukungan ini bernilai Rp 1000, sekarang, demi menggalakkan dukungan, SMS-nya hanya dikenai biaya Rp 1.

Pendukung kampanye ini tidak main-main. Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla menjadi duta resmi pemenangan Pulau Komodo. Dari DPRD Manggarai Barat, sembilan hakim agung Mahkamah Konstitusi, MPR, berbagai pimpinan media massa dan pengusaha nasional, selebritas semacam Fadli 'Padi' dan RAN, Slank, bahkan sampai Presiden SBY pun menyerukan dukungan.

Kerjasama dengan empat provider telekomunikasi pun dilakukan demi melancarkan pemilihan via SMS. Saking menggilanya jumlah kiriman SMS untuk memenangkan Pulau Komodo, penyedia layanan SMS Mobilink pun sampai menaikkan kapasitas servernya. Bisa dipastikan, menjelang masa berakhirnya masa pemilihan pada 11 November nanti, dukungan akan semakin meningkat.

Jusuf Kalla memperkirakan, Pulau Komodo membutuhkan 30 juta suara untuk menang. Nah, sudah berapa banyak dukungan yang diperoleh Pulau Komodo sampai sekarang? Ketua Pendukung Pemenangan Komodo, aktivis lingkungan Emmy Hafild mengaku saat ini pendukung Komodo sudah mencapai puluhan juta, meskipun tidak boleh disebutkan detail berapa tepatnya voters yang mendukung Komodo.

Alasannya, "Peraturan dari panitia penyelenggara The 7 Wonders melarang peserta memberikan rincian voters karena kompetisi ini tidaklah menggunakan penghargaan juara satu, dua dan tiga," Jelas Emmy Hafild kepada wartawan. 

Maladewa termasuk salah satu negara yang masuk dalam nomine 7 Keajaiban Dunia Baru ini, tapi kemudian memutuskan mundur. Alasannya? Seperti tercantum dalam situs resmi pemasaran dan hubungan masyarakat Maladewa, bahwa penyelenggara tidak transparan dalam menjelaskan bagaimana cara mereka menghitung dukungan.

Itu baru satu alasan. Yang lainnya adalah biaya-biaya tak terduga yang terus meningkat jumlahnya. Mereka menyebut harus membayar sponsor platinum mencapai $350 ribu; dua biaya sponsor emas dengan total $420 ribu, mensponsori tur dunia dengan menerima kunjungan delegasi, menyediakan perjalanan balon udara, penerbangan, akomodasi, kunjungan wartawan; biaya $1 juta dolar bagi penyedia layanan telepon untuk berpartisipasi dalam kampanye New7Wonders; dan $1 juta lagi agar maskapai Maladewa bisa menempelkan logo New7Wonders di pesawat-pesawat mereka.

Biaya-biaya ini sangat besar hanya demi sebuah predikat 'ajaib'. Toh selama ini reputasi komodo sebagai tujuan wisata dunia juga sudah diakui.

Selain itu, bukankah biaya jutaan dollar itu bisa lebih baik digunakan untuk sebuah kampanye wisata Indonesia yang terencana (semacam Malaysia dengan Truly Asia-nya atau Thailand lewat Amazing Thailand-nya) daripada demi membayar biaya-biaya lisensi pada sebuah perusahaan yang tidak jelas reputasinya?

Yang perlu diingat lagi, bahwa lembaga New7Wonders yang mengadakan kompetisi ini sama sekali tidak terhubung dengan lembaga UNESCO di bawah PBB.

UNESCO sudah lebih dulu menetapkan Taman Nasional Komodo sebagai Situs Warisan Dunia pada 1986.

Bahkan, UNESCO sampai mengeluarkan pernyataan tersendiri demi menegaskan bahwa apa yang mereka lakukan dengan penetapan Situs-Situs Warisan Dunia sangat berbeda dengan apa yang dilakukan oleh New7Wonders (Pernyataan resmi dari UNESCO bisa dibaca di sini).

Sejak 2007, UNESCO menyatakan bahwa mereka sudah berkali-kali diajak bekerjasama oleh organisasi milik Bernard Weber ini, tapi mereka memilih untuk tidak berpartisipasi. Lembaga PBB biasanya menggunakan bahasa-bahasa yang diplomatis.

Maka ketika UNESCO mengatakan, "tidak ada yang bisa dibandingkan antara kampanye media yang dilakukan Tuan Weber dengan pekerjaan ilmiah dan proses pendidikan yang kami lakukan di UNESCO sehingga menghasilkan daftar situs-situs Warisan Dunia," itu artinya mereka sedang memberi peringatan keras akan cara kerja lembaga ini.

Lalu, kenapa kita masih ngotot memenangkan komodo dalam kompetisi yang tidak jelas cara penjuriannya ini? Yang jika kita menang pun, kita masih harus membayar biaya-biaya tinggi demi meraih pengakuan internasional?

Sebegitu hauskah kita akan pengakuan internasional dari lembaga yang reputasinya tidak jelas? Apa yang menurut Anda membuat berbagai figur publik seolah terbutakan akan fakta-fakta yang tersedia dan secara membuta mendukung komodo?

[+/-] Selengkapnya...

Zombie-zombie di Maryland

Liputan6.com, Maryland: Parade Zombie Walk hampir tiap tahun diselenggarakan di Kota Silver Spring, Maryland, Amerika Serikat, jelang Halloween. Ini terbukti dari makin banyaknya warga yang bersedia didandani ala mayat hidup. Mereka berkeliaran di jalanan layaknya mayat hidup yang mengincar korban.
Mayat-mayat hidup yang gentayangan di jalan terdiri dari beragam profesi. Ada pengacara, wartawan, dokter, polisi, pastor, tentara, polisi, dan sebagainya. Masing-masing peserta menghayati peran mereka. Persiapan kostum dan make-up dilakukan secara serius.
Tak heran dandanan mereka seakan nyata dan sangat menakutkan. Ini diakui seorang peserta parade Zombie Walk. "Ini sangat luar biasa, memang sih sedikit menakutkan," ucap warga setempat.(AIS)

[+/-] Selengkapnya...

ASEAN Perkuat Kerjasama

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurfahmi Budi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ajang simposium bertema Moving ASEAN Community Forward into 2015 and Beyond menjadi tempat untuk mengkritisi posisi negara-negara yang ada di jalur Asia Tenggara, agar bersatu untuk menghadapi tantangan, terutama di level ekonomi global.
Karena itulah, seluruh stakeholder yang hadir pada acara ini sepakat untuk meningkatkan kerjasama agar kondisi dan situasi seluruh sektor bisa berjalan lebih kuat, terutama menghadapi ancaman di bidang ekonomi dan politik.
Kesepakatan untuk memerkuat semua lini tersebut diucapkan Sekretaris Jenderal ASEAN Surin Pitsuwan, Direktur Jenderal untuk Kerjasama ASEAN-Indonesia Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia Djauhari Oratmangun, Direktur Eksekutif Economic Research for ASEAN and East Asia (ERIA) Hidetoshi Nishimura dan lebih dari 200 perserta simposium.
Mereka sepakat untuk menyatukan langkah demi progresifitas di bidang ekonomi, sosial politik, keamanan politik, landasan budaya ASEAN, inovasi dan ekonomi yang ramah lingkungan, ketahanan pangan bersama dan keamanan energi.
Selain itu, menurut Sekjen ASEAN, Surin Pitsuwan, ASEAN juga akan meningkatkan pengaruhnya di dunia, terutama di proses integrasi, diplomasi, pendidikan dan komunikasi bisnis dengan kawasan lain.
"Kami akan melangkah lebih kompleks, sehingga semua segmen bisa kami lalui dengan baik. Intinya, pada tahun 2015 mendatang, ASEAN memiliki policy yang kuat di kawasan Asia Timur khususnya, dan dunia pada umumnya," tutur Surin.
Ia percaya, dengan seluruh komponen kekuatan yang ada di ASEAN, semuanya bisa 'dilawan' dengan baik. Beberapa inovasi terkait kebijakan ASEAN juga sudah telontar dan dijadikan cetak biru bagi perjalanan ASEAN.
"Kami akan lontarkan semuanya pada ASEAN Summit 2011 di Bali. Di sana, kami akan mengatualkan kondisi serta merencanakan aplikasi konkret apa yang akan dikerjakan menuju tahap awal di tahun 2015," kata Surin.

[+/-] Selengkapnya...

Jumat, 28 Oktober 2011

Popularitas Partai Demokrat Turun

JAKARTA, KOMPAS.com — Beberapa survei akhir-akhir ini yang menunjukkan menurunnya tingkat popularitas Partai Demokrat dianggap wajar. Partai Demokrat dihukum oleh pemilih karena mereka berkampanye soal antikorupsi, tetapi pada kenyataannya petinggi partai itu justru terlibat kasus korupsi.
Ahli komunikasi politik dari Universitas Indonesia, Effendi Ghazali, kepada Kompas di Jakarta, Jumat (28/10/2011), mengatakan, penurunan tingkat keterpilihan atau elektabilitas Partai Demokrat dalam berbagai survei wajar jika melihat rekam jejak partai itu.
Menurut Effendi, Partai Demokrat mengaku partai yang bersih dan memberantas korupsi, tetapi ketika petingginya, mantan bendahara umum partai tersebut, Muhammad Nazaruddin, diduga terlibat kasus korupsi, perlu waktu lama untuk memutus hubungan.
Belum lagi, lanjut Effendi, dalam kampanye dan iklan partai yang ditayangkan berulang-ulang di media, Partai Demokrat menempatkan diri sebagai partai antikorupsi.
"Bahkan sampai ada iklan katakan tidak pada korupsi, sampai berulang-ulang, sehingga lahir ekspektasi yang tinggi pada mereka," katanya.
Oleh karena itu, ungkap Effendi, sekali Partai Demokrat melakukan persoalan yang ada kaitannya dengan korupsi, walaupun tidak langsung (oleh oknum dari partai itu), dan partainya tidak mengambil tindakan tegas, jatuhnya lebih dalam lagi.
Ia menyebutkan, bukan hanya Partai Demokrat yang terkena serangan balik akibat jualan atau kampanye partainya sendiri. Dia mencontohkan, publik juga terpengaruh ketika mantan anggota DPR dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera, Arifinto, ketahuan sedang membuka gambar pornografi melalui gadget yang dipakainya.
Effendi mengatakan, ekspektasi publik bisa berbalik ketika ternyata partai yang diharapkan justru melakukan hal yang sebaliknya.
"Kasus anggota DPR dari PKS yang buka-buka iPad itu menjadi besar karena PKS yang punya harapan partai bersih, agamis, dan lain-lain. Kalau dilakukan oleh partai lain, mungkin berbeda, publik mungkin hanya bilang, 'Wah ini partai nasionalis bukan partai religius'," kata Effendi.

[+/-] Selengkapnya...

KPK Terjebak Laporan Pengaduan Masyarakat

JAKARTA, KOMPAS.com Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dinilai terjebak dengan laporan pengaduan masyarakat, atas kasus-kasus korupsi yang mandek ditangani kepolisian dan kejaksaan di berbagai daerah. Akibatnya, KPK tak bisa fokus menangani korupsi dengan nilai kerugian besar bagi negara, seperti di sektor penerimaan negara.
"KPK itu terperangkap dalam jebakan laporan masyarakat. Memang laporan pengaduan masyarakat itu sengaja dibuka KPK. Sebanyak 90 persen kasus-kasus yang dilaporkan itu mandek di kejaksaan dan kepolisian," kata Sekretaris Jenderal Transparency International Indonesia Teten Masduki kepada Kompas di Jakarta, Jumat (28/10/2011).
Menurut Teten, dengan sumber daya yang sangat terbatas, sementara jumlah laporan pengaduan masyarakat yang harus ditangani ribuan, energi KPK dihabiskan hanya untuk menangani laporan-laporan tersebut.
"KPK jadi tak bisa bergerak untuk kasus korupsi di sektor yang lebih besar," ujarnya.
Teten mengatakan, KPK sebenarnya bisa fokus menangani tiga hal, yakni korupsi di sektor penerimaan negara seperti pajak dan penerimaan negara dari sumber daya alam, korupsi politik, serta mafia hukum. Ketiganya dinilai Teten saling berkait.
"Istilahnya state capture (swasta yang memanipulasi regulasi negara). Oleh karena itu, bisa saja dimulai dari perencanaan anggaran yang kemudian diincar oleh pebisnis," ujarnya.

[+/-] Selengkapnya...

Partai Demokrat

JAKARTA, KOMPAS.com Sering beriklan dan menyebut diri partai antikorupsi, tetapi kemudian petingginya terseret kasus korupsi di berbagai kementerian, membuat kredibilitas Partai Demokrat hancur di mata publik.
Survei yang dilakukan Political Research Institute for Democracy menunjukkan, kasus korupsi yang melibatkan mantan Bendahara Umum Partai Demokrat, Muhammad Nazaruddin, dan diduga melibatkan sejumlah petinggi partai itu telah menggerus kepercayaan rakyat kepada partai pemenang Pemilu 2009 ini.
Berdasarkan survei yang dilakukan Political Research Institute for Democracy (Pride) di wilayah DKI Jakarta, selama Agustus hingga September lalu, tergambar tingginya ketidakpercayaan pemilih terhadap kredibilitas Partai Demokrat.
Sebanyak 52 persen responden menyatakan tidak mempercayai kredibilitas Partai Demokrat, setelah ada beberapa kasus korupsi yang melibatkan kader partai ini. Hanya 21 persen responden yang menyatakan masih percaya, dan 27 persen yang menjawab tidak tahu.
Survei melibatkan 500 respoden, dengan margin eror 4,4 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.
Peneliti Pride, Agus Herta Sumarto, di Jakarta, Jumat (28/10/2011), mengatakan, sampel sengaja diambil hanya dari DKI Jakarta karena ibu kota Indonesia ini dinilai sebagai barometer nasional.
Selain itu, Jakarta menjadi gambaran bahwa pemilihnya tak pernah loyal pada satu partai.
"Pada Pemilu 1999, PDI-Perjuangan menang di Jakarta. Namun tahun 2004, PKS yang kemudian menang. Sementara itu, Pemilu 2009 dimenangkan Partai Demokrat. Ini menggambarkan betapa tidak loyalnya pemilih di Jakarta," kata pendiri Pride yang juga Guru Besar Institut Pertanian Bogor, Didik J Rachbini.
Menurut Herta, ketidakpercayaan publik terhadap kredibilitas Partai Demokrat memang disebabkan oleh kasus korupsi wisma atlet SEA Games yang melibatkan Nazaruddin dan juga petinggi partai lainnya.
"Masyarakat sekarang melihat Nazaruddin bagian dari Partai Demokrat, apalagi posisinya adalah bendahara umum yang tugasnya mencari dana untuk partai. Ketika Nazaruddin terlibat korupsi, masyarakat langsung berpersepsi bahwa dia mencari dana untuk partai. Otomatis Partai Demokrat sudah tidak bersih lagi di mata publik," kata Herta.
Hasil survei juga menunjukkan, 67 persen responden meyakini bahwa kasus korupsi wisma atlet tak hanya menjadi tindakan pribadi Nazaruddin, tetapi juga bersangkut paut dengan Partai Demokrat. Hanya 11 persen responden yang yakin kasus korupsi wisma atlet murni melibatkan Nazaruddin. Sisanya menjawab tidak tahu

[+/-] Selengkapnya...

Papua

Oleh Manuel Kaisiepo, Anggota DPR dari Fraksi PDI-P Rangkaian konflik disertai tindak kekerasan yang terus bereskalasi di Papua seakan melanggengkan label Papua sebagai ”zona konflik”. Zona ini memberlakukan hukum ”pasar kekerasan” di mana kekerasan menjadi komoditas yang ”diperjualbelikan” untuk berbagai kepentingan yang tidak jelas.
Konflik dan rangkaian kekerasan yang terus terjadi—apa pun motif dan tujuannya, terjadi begitu saja atau by design—mengindikasikan ketidakmampuan pemerintah (pusat dan daerah) dalam menangani masalah Papua secara konsisten, komprehensif, adil, dan bermartabat.
Sungguh ironis, konflik berlarut-larut disertai tindak kekerasan di Papua itu terjadi justru setelah Papua dideklarasikan sebagai ”Tanah Damai”.
Ironis, sebab konflik disertai kekerasan itu terus terjadi setelah lebih dari satu dekade diberlakukannya Undang-Undang Nomor 21 Tahun 2001 tentang Otonomi Khusus bagi Papua (UU Otsus Papua). UU ini lahir sebagai suatu konsensus politik sekaligus upaya win-win solution guna mengakhiri konflik politik dan kekerasan selama 30 tahun pemerintahan Orde Baru serta untuk meningkatkan kesejahteraan, harkat, dan martabat rakyat Papua.
Melalui UU Otsus Papua, pemerintah mendelegasikan kewenangan yang besar kepada pemerintah daerah disertai kucuran dana yang juga sangat besar. Dana puluhan triliun rupiah ini di luar dana lain seperti APBD dan dekonsentrasi.
Pemerintah juga baru saja mencanangkan kebijakan khusus untuk Papua melalui dua peraturan presiden (perpres) yang ditandatangani 20 September 2011. Pertama, Perpres Nomor 65 Tahun 2011 tentang Percepatan Pembangunan Provinsi Papua dan Papua Barat. Kedua, Perpres Nomor 66 Tahun 2011 tentang Unit Percepatan Pembangunan Provinsi Papua dan Papua Barat. Perpres itu dilengkapi dokumen rinci berjudul Rencana Aksi yang Bersifat Cepat Terwujud Percepatan Pembangunan Provinsi Papua dan Provinsi Papua Barat Tahun 2011-2012.
Mengapa komitmen pemerintah terhadap proses pembangunan di Papua melalui UU Otsus Papua, dua perpres, rangkaian kebijakan lainnya, dan disertai kucuran dana triliunan rupiah belum mampu meningkatkan kualitas hidup serta harkat dan martabat rakyat asli Papua?

[+/-] Selengkapnya...

HP Luncurkan 3 Notebook

JAKARTA, KOMPAS.com - HP hari ini meluncurkan tiga model notebook terbaru di Indonesia. Ketiga model notebook tersbeut diluncurkan untuk menyasar kelas menengah ke atas (premium). Yang ditonjolkan oleh tiga produk terbarunya bukan hanya teknologi, tetapi keunikan fitur yang tidak dimiliki oleh produk lain.
"Sebuah penelitian menyatakan bahwa harga notebook Rp 8 jutaan ke atas pangsa pasarnya mencapai 20 persen. Kami menargetkan untuk memasuki pangsa pasar tersebut. Selain memberikan keunggulan dalam hal teknologi dan fitur, kami juga memberikan keunggulan dalam hal pelayanan, mulai dari tempat penjualan, saat pembelian, hingga post pembelian (sesudah pembelian," ujar Mariana Kasim, Category Director Personal Systems Group HP Indonesia, saat jumpa pers di XXI Lounge Plaza Senayan, Jakarta, Jumat (28/10/2011).
Tiga model notebook yang diluncurkan adalah HP Envy 14 Beats Edition, HP Probook 5330 Beats Audio, dan HP Pavilion dv6. Perbedaan layanan yang dimaksud Mariana adalah, ketiga produk ini hanya dijual di 15 kota besar di Indonesia, dengan hanya 60 toko di mal-mal tertentu. Selama pembelian, pembeli akan dilayani oleh staf khusus. Lalu setelah pembelian, konsumen diberikan layanan costumer care 24 jam.
Audio, HP Coolsense (yang membuat notebook tidak cepat panas), layanan log in ke semua email dan semua akun media sosial milik pengguna notebook dengan hanya menggunakan sidik jari, layar high definition untuk tampilan yang jernih, dan teknologi DP55 VRAM memory bandwith yang memberikan performa 20 persen lebih baik, serta dukungan prosesor terbaru Intel Quad Core.HP Envy diperuntukkan bagi konsumen yang mengutamakan style, karena bentuknya tipis, dengan material yang lebih halus. "Dari namanya saja, Envy, artinya benci, iri hati. Jadi produk ini diharapkan bisa membuat orang lain iri ketika melihat kita menggunakannya," ungkap Mariana.
Sedangkan HP Probook 5330 diperuntukkan bagi konsumen yang mengutamakan brand atau merk. Probook dan Envy merupakan dua notebook yang memiliki sound beats edition, yakni teknologi yang bisa menghasilkan suara yang jernih, sehingga bisa digunakan untuk mendengarkan musik, film, game, dan segala bentuk entertainment lain.
Terakhir, HP Pavilion dv6 diperuntukkan bagi konsumen yang mengutamakan tren. Segala hal yang baru, mulai dari teknologi hingga fitur, disediakan oleh notebook ini. Notebook ini disiapkan untuk kalangan profesional, untuk kepentingan bisnis, sekaligus juga memiliki fitur entertainment untuk hiburan.
Tiga produk ini sudah mulai dijual sejak Oktober 2011 dengan harga 999 dollar AS untuk HP Probook 5330, 1.799 dollar AS untuk HP Envy 14, 1.299 dollar AS untuk HP Pavilion dv6 white linen, dan 1.699 untuk HP Pavilion dv6. Untuk HP Pavilion dv6 white linen tersedia dalam jumlah unit yang terbatas.
"Untuk HP Envy disediakan layanan telepon 24 jam, dimana teknisi akan datang ke rumah apabila dibutuhkan. Sedangkan HP Probook menyediakan layanan antar-jemput notebook selama masa perbaikan, dan Pavilion dv6 memberikan layanan 30 menit express service di 55 costumer care di seluruh Indonesia. Jadi pengguna HP Pavilion dv6 akan didahulukan kalau datang ke costumer care," jelas Mariana.

[+/-] Selengkapnya...

Sony Dan Erisson Berpisah

STOCKHOLM, KOMPAS.com — Vendor perangkat telekomunikasi Swedia, Ericsson, menyatakan, Kamis (27/10/2011), akan menjual 50 persen saham milik mereka di Sony Ericsson ke mitranya, Sony. Nilai total penjualan ini bisa mencapai 1,47 miliar dollar AS.
"Sony akan mengambil 50 persen saham Ericsson di Sony Ericsson sehingga bisnis perangkat mobile tersebut sepenuhnya dimiliki oleh Sony," demikian yang dikatakan oleh perwakilan dari Ericsson dalam sebuah pernyataan. Pernyataan dari Ericsson ini mengonfirmasi rumor yang telah lama beredar bahwa mereka akan "keluar" dari perusahaan patungan Sony Ericsson tersebut. Selain itu, pengumuman ini secara tidak langsung menepis rumor bahwa Sony akan menelantarkan kerja sama ini.
Kerja sama "Jepang-Swedia" tersebut dimulai pada 2001 dengan menggabungkan Ericsson dan Sony yang saat itu produk-produk ponselnya kurang laku di pasaran. Perpaduan dua vendor tersebut menjadikan mereka saat ini menjadi enam besar di bisnis perangkat mobile.
Dalam sebuah pernyataan, Ericsson menunjukkan bahwa pasar ponsel telah berubah secara dramatis selama satu dekade terakhir, dengan fokus pergeseran besar-besaran ke smartphone.
"Sepuluh tahun yang lalu kami sepakat membentuk perusahaan patungan. Penggabungan pengetahuan produk konsumen yang dimiliki Sony dan Ericsson yang memiliki spesialisasi di teknologi komunikasi merupakan perpaduan yang sempurna untuk mengendalikan industri feature phone," kata Chief Executive Ericsson Hans Vestberg dalam pernyataan itu.
"Hari ini kami mempunyai pemikiran logis yang sama, Sony akan mengakuisisi saham kami di Sony Ericsson dan membuatnya menjadi bagian dari seluruh jajaran produk konsumen yang ada," kata Hans Vestberg.
Selanjutnya, Ericcson akan berkonsentrasi pada pasar nirkabel secara penuh, dengan memaksimalkan riset dan pengembangan dan portofolio paten industri untuk mewujudkan dunia yang benar-benar terhubung. Sementara itu, Sony akan memegang seluruh intellectual property bersama milik keduanya, mencakup semua produk dan layanan dari Sony, termasuk kepemilikan lima paten penting yang berhubungan dengan teknologi handset nirkabel.
Kedua perusahaan akan terus bekerja bersama, dengan membuat suatu inisiatif nirkabel yang diharapkan dapat mendorong dan mengembangkan adopsi pasar konektivitas di beberapa platform.
Transaksi sebesar 1,47 miliar dollar AS dalam bentuk tunai ini telah disetujui oleh kedua perusahaan, tetapi masih menunggu persetujuan dari regulator. Pengalihan saham ini diharapkan selesai pada Januari 2012.

[+/-] Selengkapnya...

Nokia Windows Phone

KOMPAS.com - Nokia akan memamerkan smartphone Nokia pertama yang menggunakan Windows Phone pada acara Nokia World yang akan berlangsung pada 26-27 Oktober 2011 di London, Inggris. Pernyataan ini disampaikan oleh kepala divisi Windows Phone Microsoft, Andy Lees.
Pernyataan dari Andy Lees ini sesuai dengan pernyataan sebelumnya yang menyebutkan perangkat pertama Nokia dengan Windows Phone akan dirilis di Eropa, akhir tahun ini. Pada event Nokia World 2011 ini sepertinya Nokia akan merilis tidak hanya satu jenis smartphone saja, tersirat dari pernyataan Lees yang menggunakan bentuk kata benda jamak (plural) di kata "Nokia phones".
Lees juga mengatakan smartphone Nokia baru ini akan sangat berbeda, baik secara hardware maupun software. Yang artinya, Anda akan melihat sebuah unit smartphone Windows Phone Mango yang berbeda, tidak sama sama dengan smartphone Windows Phone Mango keluaran merek lain.
Sesuai spesifikasi dari Microsoft, perangkat Windows Phone 7 generasi pertama mempunyai hardware yang hampir sama. Nokia memang mendapat kebebasan dari Microsoft dalam menentukan spesifikasi hardware dan software smartphone-nya.
Beberapa waktu yang lalu, Nokia telah mengurangi karyawan dalam jumlah yang cukup banyak, akibat buruknya penjualan produk jenis smartphone. Karena itu, Nokia sangat serius dalam mengembangkan dan memasarkan smartphone terbaru yang menggunakan Windows Phone dari Microsoft ini.

[+/-] Selengkapnya...

Thailand Banjir, Pasokan Hard Disk Merosot

KOMPAS.com — Banjir yang terjadi sejak pertengahan Juli lalu di Thailand membawa dampak yang signifikan terhadap industri komputer dunia, khususnya untuk produk notebook dan PC desktop. Bencana banjir Thailand terburuk selama 50 tahun terakhir ini telah memaksa penutupan ratusan pabrik yang berada di sekitar kota Bangkok.
Menurut catatan analisis Data Corp, dari ratusan pabrik ini beberapa di antaranya memproduksi sepertiga dari total produksi hard disk di negara tersebut, atau sekitar 120 juta unit hard disk per tahun. Thailand, menurut perusahaan pengamat pasar, iSuppli, menghasilkan sekitar seperempat dari total produksi hard disk di dunia.
Vendor hardware besar seperti Dell dan HP bergegas mencari tempat produksi alternatif untuk mencegah tersendatnya pasokan produk-produk mereka. Vendor lain seperti Apple menyebutkan, penutupan pabrik dan gangguan pasokan hard disk ini membawa dampak yang sangat signifikan terhadap produksi dan ketersediaan komputer desktop dan laptop Apple.
Awal pekan ini, CEO Apple Tim Cook mengatakan, "Hampir dipastikan kekurangan pasokan hard disk ini akan memengaruhi industri secara keseluruhan."
Gangguan dan keterlambatan pasokan hard disk ini akan terus berlanjut sampai Juli tahun depan, demikian dikatakan oleh seorang analis Gartner, meskipun masih terlalu dini untuk memprediksi dampaknya di masa depan.

Produsen hard disk yang terkena dampak langsung bencana banjir ini adalah Western Digital, Toshiba, Seagate, dan Samsung. Western Digital sebagai pembuat hard disk terbesar di dunia memiliki sekitar 37.000 karyawan di Thailand dan untuk sementara harus menghentikan produksinya, demikian menurut iSuppli. Perusahaan ini memproduksi 53,8 juta unit hard disk pada kuartal kedua tahun ini, mewakili 32 persen pangsa pasar global. Toshiba, pemasok hard disk peringkat keempat, baru-baru ini juga telah menghentikan produksinya.

[+/-] Selengkapnya...

Hack Facebook

KOMPAS.com — Sekelompok grup hacking yang menamakan dirinya "Tim Swastika" berhasil membobol lebih dari 10.000 akun Facebook. Setelah di-hack, puluhan ribu akun Facebook tersebut di-posting ke dalam layanan berbagi file di Pastebin. Apa yang dilakukan oleh Tim Swastika bukan kali ini saja, beberapa waktu lalu mereka juga memublikasikan database yang dicuri dari website Kedutaan Besar India di Nepal dan pemerintahan Bhutan.
Laporan mengejutkan ini dilansir oleh Trend Micro, sebuah perusahaan yang fokus di bidang keamanan internet. Rik Ferguson, Peneliti Keamanan Senior dari Trend Micro, mengatakan, "Tim Swastika telah dua kali mem-posting ribuan credential data Facebook yang mereka hacked. Posting pertama di awal Oktober, lalu mereka masukkan ke dalam beberapa forum underground, sisanya ke dalam layanan berbagi file, Pastebin."
"Sebuah posting di Wall dari seorang teman tampaknya tidak berbahaya, video share dari kontak online, atau pesan instan dari rekan dapat berpotensi menyebabkan serangan. Ancaman mobile di dalamnya termasuk worm dan spyware yang menyerang pengguna yang mendeteksi lokasi dan aktivitas pengguna selama berselancar di internet. Dalam enam bulan terakhir, kami telah mengobservasi bahwa pertumbuhan malware yang menyerang ponsel berbasis Android telah meningkat 14 kalinya," ujar Myla Pilao, Director of Core Technology di TrendLabs dari Trend Micro.

[+/-] Selengkapnya...

Blogger Nusantara

KOMPAS.com — Dengan semangat Sumpah Pemuda dan sekaligus merayakan Hari Blogger Indonesia tanggal 27 Oktober ini, para blogger berkumpul pada 28-30 Oktober 2011, di Sidoarjo, Jawa Timur.
Tak sekadar berkumpul, ajang yang mengusung tema "Blogger Nusantara Blogpreneur Indonesia" ini digunakan sebagai sarana berbagi soal pemanfaaatan blog, mendapatkan penghasilan, dan penguatan jejaring antar-blogger dan komunitas.
Acara yang berlangsung di Sun City Convention Hall ini menghadirkan beberapa pembicara dari Google, Pen Olson, East Ventures, Idblognetwork, dan blogpreneur Indonesia. Materi yang disampaikan pembicara-pembicara ini diharapkan menjadi pemantik semangat untuk menjadi blogger profesional.
Selain itu, setiap malamnya akan digelar mimbar kebebasan berekspresi untuk saling mengenal blogger antarwilayah dengan berbagi  pengalaman, informasi, dan ide-ide kreatif. Mimbar ini akan menjadi sebuah festival antar-blogger yang dikemas secara sederhana, informal bersama ratusan blogger yang sudah mendaftar untuk hadir di Kopdar Blogger Nusantara.
Kopdar Blogger Nusantara yang didukung penuh oleh XL Axiata dan blibli.com ini akan meneguhkan sumbangan dan peran blogger dalam pemanfaatan teknologi informasi terutama pertumbuhan konten informasi tentang Nusantara yang dapat diakses secara mudah dan jujur.
Kode etik Blogger Nusantara dan berdirinya Paguyuban Blogger Nusantara menjadi tawaran nyata dalam pertemuan besar ini, sebagai wadah jejaring besar yang berkelanjutan dan alternatif solusi sulitnya mendapatkan pekerjaan.

[+/-] Selengkapnya...

Hari Blogger Nasional

KOMPAS.com - Hari ini (27/10) para blogger memperingati Hari Blogger Nasional untuk kali keempat. Hari Blogger Nasional pertama kali dicanangkan Menteri Komunikasi dan Informatika RI, Muhammad Nuh, pada 27 Oktober 2007 pada pembukaan Pesta Blogger tahun itu. Empat tahun berselang, Pesta Blogger telah berubah menjadi event On Off Indonesia (OnOffID).

Jika empat tahun lalu Pesta Blogger hanya berfokus kepada pesta akbar pertemuan para blogger se-Indonesia, kali ini konsep tersebut mulai dikombinasikan dengan unsur bisnis. Sejak mengalami perubahan nama menjadi OnOffID, pesta blogger mulai menekankan pentingnya para blogger untuk bisa mengelola blog lebih serius, agar bisa menghasilkan sesuatu yang lebih bermanfaat. Bisa menjadi sumber penghasilan, memperluas jaringan pertemanan, dan lainnya. Blog tak lagi menjadi tempat curahan hati individu, tapi juga bisa menjadi tempat untuk membuka peluang bisnis di dunia nyata.

Secara global, blog adalah singkatan dari web log, yakni bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. Media blogger pertama kali diperkenalkan oleh blogger.com yang dimiliki oleh PyraLab,  yang kemudian diakuisisi Google pada tahun 2002. Sejak itu, banyak aplikasi-aplikasi yang bersifat terbuka, yang membantu para blogger mengembangkan blog yang dimiliki.

Blog menjadi semakin populer di Indonesia, ketika banyak orang yang kemudian menjadi terkenal hanya karena hobi menulis blog. Ambil contoh Raditya Dika. Karena menulis blog, Raditya Dika menjadi pemenang Indonesian Blog Award dan The Online Inspiring Awards 2009 oleh Indosat. Dari penghargaan tersebut, ia memberanikan diri mencetak isi blog-nya dan buku pertama terbit dengan judul Kambing Jantan. Buku ini merupakan catatan hariannya yang selama ini ditulis di blog kemudian dibukukan dan mendapat penjualan terbaik dalam skala nasional. Cerita dalam buku itu juga kemudian diangkat ke dalam film dengan judul yang sama dan dibintangi sendiri oleh Raditya Dika.

Dalam data "Social Media Landscape" yang dikeluarkan salingsilang.com, jumlah pengguna blogger di Indonesia mencapai 4, 1 juta pada Februari 2011. Sebanyak 80,65 persen menggunakan blogspot.com (blogger.com) dan 14,5 persen menggunakan Wordpress. Sisanya menggunakan layanan lain.

Kini, konsep blog di Indonesia juga mulai dikombinasikan dengan sosial media. Salah satu yang mulai mengembangkan sosial blog ini adalah Kompasiana. Setelah berusia 3 tahun, Kompasiana memiliki 8 ribu-an anggota yang berasal dari Indonesia dan negara lain (orang Indonesia yang sedang berada di luar negeri). Kompasiana menjadi sarana jurnalisme warga, sekaligus wadah untuk menjalin jejaring sosial dengan sesama Kompasianer (sebutan untuk penulis di Kompasiana). Berbagai acara seperti blogshop, kompetisi blog, diskusi bulanan, kopdar (pertemuan di dunia nyata antar sesama Kompasianer) pun diadakan rutin.

Hari ini para blogger Indonesia juga merayakan hari Blogger Nasional dengan hastag #berkatngeblog di Twitter, yang berisi testimoni mereka mendaatkan manfaat dari menulis blog. Testimoni dengan hastag ini dimulai sejak kemarin malam (26/10/2011) dan masih berlanjut hingga hari ini.
Testimoni ini juga merupakan bagian dari kegiatan yang diadakan oleh OnOffID, dimana tweet-tweet terpilih akan dipublikasikan dalam bentuk buku oleh NulisBuku.com dan akan dirilis 3 Desember 2011 di event OnOff 2011. Keterangan lengkap bisa di simak di sini.

[+/-] Selengkapnya...

Melacak Khadafi

TRIPOLI, KOMPAS.com — Bab el-Aziziya, markas besar Moammar Khadafy, sudah jatuh ke tangan para pemberontak. Namun, keberadaan salah satu kepala negara yang terlama berkuasa itu hingga kini masih misterius.
Para pemimpin oposisi dan pejabat asing meyakini Khadafy masih berada di Libya. Spekulasi yang berkembang, Khadafy kini berada di beberapa kota penting yang masih diperebutkan kaum pemberontak dengan para loyalis Khadafy.
Namun, pencarian orang kuat Libya itu kini difokuskan pada terowongan-terowongan bawah tanah dan bungker yang dibangun Khadafy di bawah Tripoli.
"Saat nyata dari kemenangan adalah ketika Khadafy ditangkap," kata Mustafa Abdel Jalil, Kepala Dewan Transisi Nasional Libya, Rabu (24/8/2011).
Spekulasi yang paling banyak dibicarakan adalah "kota di bawah tanah" yang selama ini memang sering dibicarakan. "Kota" itu bisa dituju melalui sejumlah terowongan yang berpusat di Bab el-Aziziya.
Sebelum dikuasai kaum pemberontak, Selasa (23/8/2011), kompleks yang meminjai salah satu simbol kekuasaan Khadafy itu dijaga oleh orang-orang paling setia. Tak heran bila banyak yang meyakini, Khadafy dan orang-orang terdekatnya masih berada di dalamnya.
Dikelilingi tembok tebal setinggi 3,7 meter, Kompleks seluas 3,7 km2 itu bak benteng. Di dalamnya terdapat barak-barak militer, rumah pribadi, termasuk rumah Khadafy, sebuah masjid, dan beberapa bangunan lainnya.
Terowongan itu disebut-sebut bermuara di beberapa tempat. Antara lain ke bandara, yang kini telah dikuasai pemberontak, pantai Mediterania, dan di sekitar Hotel Rixos, tempat para wartawan asing "dikurung".
Tentang terowongan di hotel itu, wartawan CNN Matthew Chance mengaku sudah menelusuri berbagai bagian hotel itu, dari lantai paling bawah hingga atap. Namun, dia dan rekan-rekannya tidak menemukan apa pun.
Tripoli bukan satu-satunya tempat dibangunnya bungker dan terowongan oleh Khadafy. Di sebuah istana di kota al-Baida yang lebih dulu dikuasai pemberontak disebut-sebut memiliki bungker nuklir.
Al Jazeera melaporkan, bungker itu "sistem filter udara dan dilengkapi generator untuk kondisi darurat, alarm kebakaran, pompa air, dan tangga yang bisa digunakan sebagai pintu darurat".
Di Benghazi, ibu kota para pemberontak, sejumlah terowongan dan penjara ditemukan di bawah gedung pemerintah bercat hijau yang dikenal dengan sebutan Katiba.
Lalu ada Sungai Buatan Manusia Hebat, sebuah proyek yang disebut Khadafy sebagai keajaiban dunia yang kedelapan. Sungai buatan itu mampu mengalirkan air ke seluruh Libya dengan menggunakan pipa berukuran 3,7 meter dan panjangnya mencapai 4.023 km.
Dengan minimnya informasi, beberapa analis yakin intelijen akan menanyai kontraktor Barat yang dilibatkan dalam pembangunan terowongan dan bungker Khadafy.

[+/-] Selengkapnya...

Khadafy Harus Hentikan Perlawanan

JAKARTA, KOMPAS.com — Menteri Luar Negeri Inggris William Hague mengatakan, Moammar Khadafy harus menarik mundur pasukannya dan menghentikan aksi perlawanan terhadap pasukan pemberontak di Libya saat ini. Khadafy disebut telah kehilangan kendali kekuasaan atas sebagian besar wilayah Libya.

Kita menyaksikan semakin punahnya rezim Khadafy di Libya. Tentu saja kita tidak tahu berapa lama hal ini akan memakan waktu. Kita telah melihat luapan kegembiraan, perayaan jatuhnya wilayah kekuasaan rezim Khadafy.
-- William Hague
Demikian disampaikan Hague dalam siaran pers yang diedarkan Kedutaan Besar Inggris di Jakarta dan diterima Kompas, Kamis (25/8/2011).
"Kita menyaksikan semakin punahnya rezim Khadafy di Libya. Tentu saja kita tidak tahu berapa lama hal ini akan memakan waktu. Kita telah melihat luapan kegembiraan, perayaan jatuhnya wilayah kekuasaan rezim Khadafy. Ada sebuah penolakan yang jelas, fundamental, dan tegas dari rakyat Libya terhadap rezim tersebut," ungkap Hague.
Menlu Inggris juga meminta Khadafy berhenti mengeluarkan pernyataan yang tidak masuk akal dan mengakui apa yang telah terjadi. Meski hingga saat ini keberadaannya tidak diketahui, Khadafy dan para pendukungnya, termasuk anak-anaknya, masih terus mengeluarkan pernyataan ancaman kepada pasukan pemberontak.
Hague menambahkan, Inggris juga mendukung keputusan Dewan Transisi Nasional (NTC) memindahkan para pejabat dan menterinya ke Tripoli sesegera mungkin. Inggris akan tetap melanjutkan peranannya di Libya selama ini. "Kami akan terus terlibat secara aktif dengan operasi NATO, yang harus tetap dilanjutkan selama masih ada kebutuhan untuk melindungi masyarakat sipil Libya," ujar Hague.
Terakhir, Hague menyampaikan, Inggris siap bekerja di PBB dan organisasi internasional lain untuk membuka jalan bagi pencairan aset Pemerintah Libya yang telah dibekukan dalam lima bulan terakhir. "Aset-aset yang secara jelas adalah milik masyarakat Libya," tutur Menlu Inggris.

[+/-] Selengkapnya...

Anak Khadafi

TRIPOLI, KOMPAS.com - Pejuang oposisi memasuki kompleks keluarga Moammar Khadafy, Rabu (24/8). Mereka menyaksikan kemewahan di Bab al-Aziziya, Tripoli, dan menjarah barang-barang yang bisa dibawa.
Mereka melampiaskan kemarahan dengan kemewahan yang ada. Di rumah Saadi Khadafy (38), pengusaha, ada mobil BMW, Audi, Lamborghini, Toyota, dan boneka-boneka mahal.
Rumah saudarinya, Aisha, dengan dua lantai memiliki kolam renang khusus dan sauna di dalam ruangan. ”Saya tidak percaya dengan apa yang saya lihat,” kata Muftah Shubri, seorang warga, soal isi rumah putri Khadafy, berkuasa sejak berusia 27 tahun pada tahun 1969.
Seifallah Gneidi (23), warga yang turut menjarah, mengambil sebotol minuman di rumah Saadi dan sikat gigi bertatahkan emas serta sepasang jins. ”Kami juga ingin memiliki barang seperti itu,” kata Gneidi yang menenteng senjata Kalashnikov.
Dia mengatakan, penjarahan bukan demi harta, tetapi simbol kemarahan. Dia menambahkan, di kamar Saadi terdapat katalog produk mewah dan nama-nama orang, termasuk mitra bisnis Saadi dengan alamat di Sunset Boulevard, Los Angeles, AS.
Saadi tampak sadar soal bahaya yang mengancam hidupnya dengan keberadaan jalan dari rumahnya menuju jalan utama. Saadi juga merupakan pemimpin Federasi Sepak Bola Libya.
Isi rumah Aisha memperlihatkan karakternya yang relatif bersahaja ketimbang Saadi. Di rumahnya ditemukan film bertema anak-anak dan horor. Aisha juga memiliki gelas kristal Bohemian dan jaket kulit buatan Dolce & Gabana. Tentu rumah putra-putri Khadafy itu amat luas dan supermewah.
Operasi wajah Khadafy
Soal kemewahan itu, seorang ahli bedah plastik asal Brasil, Liacyr Ribeiro, mengenang kunjungannya suatu waktu tahun 1994 ke rumah Khadafy. Saat itu dia diundang menteri kesehatan. ”Saya kira tugas saya adalah untuk keperluan istri Khadafy,” kata Ribeiro, yang berusia 70 tahun.
”Setelah saya tiba di rumahnya, ternyata saya hendak menangani Khadafy,” kata dokter itu. Dia mengatakan, hunian Khadafy itu memiliki terowongan yang amat berliku-liku sehingga Ribeiro setiap kali harus dipandu. ”Saya kaget dengan semua yang saya lihat,” kata Ribeiro soal kemewahan seisi hunian Khadafy, yang kini berwajah lebih tertata dengan kulit yang terlihat masih kencang di wajahnya.
Dia juga melakukan penyuburan untuk rambut Khadafy. Dia menambahkan, para dokter yang bertugas di kompleks Khadafy hampir semua warga asing, seperti Pakistan, Yugoslavia, Rusia, dan Mesir. ”Saya kira itu adalah karena dia takut warga Libya membunuhnya.” (AFP/MON)

[+/-] Selengkapnya...

Kacamata Khadafi

TRIPOLI, KOMPAS.com — Kacamata gelap merupakan salah satu produk fashion yang identik dengan penampilan (mendiang) Moammar Khadafy (69). Khadafi sering terlihat mengenakan kacamata gelap.
Ada yang mengatakan, sebagian kacamata gelapnya itu didesain khusus untuknya. Kacamata-kacamata tersebut tak dijual di mana-mana. Ada pula yang mengatakan, Khadafy tidak pernah mengenakan kacamata gelap yang sama dalam kesempatan yang berbeda. Saking gemarnya ia berkacamata gelap, pernah muncul gosip yang menyebut bahwa ia akan mengeluarkan koleksi kacamata gelap sendiri ke pasar fashion.
Seorang blogger, dalam tulisannya yang di-post ke sunglassessave.com pada Agustus 2011, menyebut bahwa ia mengamati, kacamata-kacamata merek apa saja yang disukai oleh Khadafy. Menurut si blogger, merek favorit Khadafy adalah Ray Ban. Blogger itu juga menyebut, ada gosip yang mengatakan bahwa Ray Ban memasok secara gratis kacamata gelap untuk Khadafy sebelum Khadafy menyalahgunakan kekuasaannya sebagai pemimpin Libya.
Blogger itu menyebut pula, kacamata ala penerbang dengan bingkai emas atau bingkai plastik hitam, kacamata gelap besar tanpa bingkai, dan kacamata baca tanpa bingkai, juga menjadi bagian dari koleksinya.            
Muhsen al-Gubbi, salah satu tentara oposisi yang pertama mendobrak lubang persembunyian Khadafy di Bab al-Aziziya, Libya, Agustus 2011, mengaku bahwa ia juga masuk ke rumah Khadafy di sana. Lanjut Gubbi, di lantai atas rumah Khadafy ia menemukan sejumlah kotak berisi kira-kira 100 kacamata gelap yang  masih terbungkus kemasan dari tempat-tempat pembeliannya.
Gubbi mengaku pula, ia mengambil beberapa kacamata Khadafy itu. "Saya memiliki kacamata Moammar Khadafy. (Merek) Cartier," katanya.

[+/-] Selengkapnya...

Kamis, 27 Oktober 2011

Tertawalah! Anda Akan Sehat dan Berumur Panjang

TRIBUNNEWS.COM - Tidak suka dengan humor? Pikir sekali lagi. Penelitian terbaru menunjukkan bahwa memanjakan selera humor Anda bisa memperpanjang usia, membuat hidup lebih sehat.
Tertawa tidak saja melunturkan stres, meningkatkan kehidupan sosial, dan menurunkan tekanan darah, tapi juga mendorong sistem kekebalan tubuh. Tambah lagi, humor menjadi lebih bernilai ketika umur semakin bertambah, dan dikaitkan dengan kehidupan yang memuaskan. Begitu penelitian yang dilakukan di Swis.
Ingin tahu lebih banyak tentang sisi kesehatan dari humor? Simak 5 fakta mengejutkan dari sisi kesehatan dari humor yang dimuat BBC.
* Lebih mudah bernafas
"Sembilan puluh prosen tertawa melibatkan pernafasan yang dalam," kata Dacher Keltner, Ph.D., guru besar psikologi di University of California di Berkeley dan penulis buku Born to Be Good. "Ketika menghembuskan nafas, denyut nadi dan tekanan darah turun dan Anda memasuki kondisi tenang. Anda akan merasakan sensasi pelepasan dari tertawa."
* Hubungan yang lebih baik.
Pasangan yang menceritakan lelucon ringan dan ikut tertawa untuk meredakan ketegangan cenderung memiliki perkawinan yang lebih baik, kata psikolog John Gottman, Ph.D., dari Gottman Institute, pusat konseling masalah hubungan sosial di Seattle.
* Melawan stres
Tertawa bisa menurunkan hormon stres dopac, kortisol, dan epinephrine sampai berturut-turut 38%, 39%, dan 70% menurut penelitian di Loma Linda University, California. Penelitian di Universitas Maryland dengan mempertontonkan film pendek, mereka yang menonton film jenaka mengalami peningkatan aliran darah ke jantung sebanyak 22%.
* Merasa lebih sehat
Tertawa tak hanya melepaskan ketegangan, tapi juga membuat Anda lebih sehat. Orang yang tertawa 10 - 25 kali sehari lebih sedikit terkena penyakit dibandingkan dengan mereka yang kurang dari jumlah itu dalam seharinya. Begitu menurut penelitian International Journal of Medical Sciences tahun 2009.
* Bekerja lebih baik
Menurut survei Men's Health, dari hampir 600 lelaki yang menjadi responden, 73%-nya menyatakan bahwa memiliki selera humor membuat mereka lebih baik dalam bekerja.

[+/-] Selengkapnya...

Saya yang Membunuh Qaddafi, Bukan NATO!

REPUBLIKA.CO.ID,Sanad Sadegh al-Aribi, pemuda yang menembak mati ditator Libya, Muammar Qaddafi, kepada Fars News memaparkan bagaimana ia memutuskan untuk membunuh Qaddafi.

Berikut ini perincian wawancara Fars News dengan al-Aribi:

Gaddafi Memalukan Bangsa Libya

Fars: Perkenalkan diri Anda.

Al-Aribi: Sanad Sadegh Al-Aribi, kelahiran Benghazi tahun 1989 di wilayah Hay al-Majuri, sekarang saya tinggal di kota ini. Saya belajar sampai kelas tiga SMP, dan setelah itu, karena ayah saya sudah tua dan keluarga saya yang miskin, saya terpaksa bekerja dan meninggalkan sekolah.

Fars: Sejak kapan Anda bergabung dengan pasukan revolusioner dan apa motivasi Anda?

Al-Aribi: Saya hidup di kota Benghazi dan seperti yang Anda tahu, percikan pertama revolusi berasal dari kota itu. Oleh karena sedemikian besar kebencian saya kepada Qaddafi dan keluarganya, pada hari-hari pertama saya bergabung dengan para pemuda revolusioner dan mengangkat senjata melawan Qaddafi.

Fars: Apa alasan kebencian Anda kepada Qaddafi dan keluarganya?

Al-Aribi: Anda harus menjadi orang Libya agar dapat memahami kebencian kami. Sudah selama 42 tahun dia berkuasa di negeri ini dan telah melakukan tekanan politik dan agama terburuk kepada bangsa ini. Pada masa kepemimpinan Qaddafi, Libya telah menjadi tertawaan dunia. Karena dia (Gaddafi) gila dan membuat malu bangsa dengan melontarkan pernyataan dan bertingkah memalukan. Dia adalah seorang diktator tulen yang selama 42 tahun telah membunuh ribuan warganya sendiri.

Fars: Itu alasan Anda membenci Qaddafi, bagaimana dengan keluarganya?

Al-Aribi: Keluarga dan anak-anaknya, lebih buruk dari Qaddafi. Mereka dengan seenaknya membunuh siapa saja yang mereka tidak sukai, jutaan uang rakyat yang menderita ini mereka hamburkan untuk berfoya-foya di bar-bar Eropa. Seif al-Islam misalnya, membayar lima juta dolar kepada seorang penyanyi Amerika untuk tampil semalam. Apakah orang seperti ini tidak berhak untuk dibenci?

Fars: Anda sekarang disebut sebagai pahlawan di Libya, mengapa?

Al-Aribi: Karena saya yang membunuh Qaddafi.

Qaddafi Ditinggal Sendirian

Fars: Dapat Anda ceritakan kembali perinciannya?

Al-Aribi: Kota Sirte telah jatuh (ke tangan pasukan revolusi). Saya anggota Brigade Benghazi. Bersama dengan beberapa teman, kami memisahkan diri dari brigade dan mulai mencari para pendukung Qaddafi dari rumah-ke rumah. Kami tidak menemukan apapun. Saya usulkan kepada teman-teman untuk pergi ke wilayah al-Hadra. Ketika kami sampai di sana, kami melihat Qaddafi. Saya mengenalnya dari rambut belakangnya yang acak-acakan. Dia bersama dengan beberapa orang sedang melarikan diri. Saya langsung berlari mengejar. Orang yang bersama Qaddafi langsung melarikan diri ketika melihat saya bersama teman-teman saya sedang mengejar. Mereka meninggalkan Qaddafi sendirian. Saya menarik rambut Qaddafi dan menamparnya keras sekali.

Fars: Apa yang dikatakan Qaddafi kepada Anda?

Al-Aribi: Qaddafi mengatakan bahwa saya adalah putranya. Lalu saya kembali menamparnya. Qaddafi kembali mengatakan dirinya seperti ayah saya, mengapa saya memukulinya. Saya sedemikian gugup waktu itu sehingga saya tidak sanggup berbicara. Oleh karena itu saya memaksanya berbaring di atas tanah dan saya mengikatnya kemudian memasukkannya ke dalam kendaraan. Saya ingin membawanya ke kota Benghazi.

Fars: Berarti Anda menangkap Qaddafi dalam keadaan hidup?

Al-Aribi: Iya, dia masih hidup.

Fars: Apakah Anda menembak ketika menangkapnya?

Al-Aribi: Tidak, kami hanya menembak ke udara, dan setelah itu seperti yang saya bilang, saya hanya menarik rambutnya dari belakang.

Fars: Setelah Anda naikkan Qaddafi ke dalam mobil, apa yang terjadi?

Al-Aribi: Saya dan teman-teman saya ingin membawanya ke Benghazi. Qaddafi saya letakkan di atas kap mobil. Akan tetapi teman-teman saya berteriak bahwa kami telah menangkap Qaddafi. Sebab itu , semua orang tahu bahwa mobil kami mengangkut Qaddafi. Brigade revolusoner lainnya menyetop mobil kami. Mereka menyeret turun Qaddafi dari mobil dan memukulinya. Saat itu, masing-masing dari mereka berupaya membawa Qaddafi ke kota mereka masing-masing. Namun saya mengatakan bahwa saya yang menangkapnya dan dia harus dibawa ke Benghazi. Akan tetapi pasukan dari brigade lain tidak terima. Mereka ingin membawa Qaddafi ke Misratah. Saya marah lalu saya menarik pistol saya dan membunuhnya.

Fars: Bagaimana Anda membunuhnya?

Al-Aribi: Dengan pistol saya, saya tembakkan dua peluru ke perut dan dadanya dan di situ saya mengatakan bahwa Qaddafi mati di sini atau pergi ke Benghazi dengan saya.

Fars: Apakah saat itu juga dia meninggal?

Al-Aribi: Tidak, setelah itu kami memasukkannya ke dalam ambulans, akan tetapi dia mati dalam perjalanan.

Fars: Dalam banyak foto kami melihat bahwa Qaddafi bersembunyi di sebuah lubang kecil dan tewas di sana?

Al-Aribi: Berita itu tidak benar, Qaddafi tidak bersembunyi di dalam lorong itu. Tetapi sebelumnya dia menggunakan lubang tersebut untuk bersembunyi. Meski lubang itu tidak jauh dari tempat saya menangkap Gaddafi, tapi dia tidak dalam lubang itu saat saya tangkap.

Fars: Baju apa yang dikenakan Qaddafi dan apa saja yang dibawanya?

Al-Aribi: Ketika saya tangkap dia mengenakan baju militer berwarna cokelat dan membawa sebuah pistol emas yang nantinya pistol itu dibawa oleh Brigade Misrata. Juga membawa dua cincin emas yang salah satunya terukir nama istrinya. Baju dan cincin Qaddafi itu saat ini ada di tangan saya dan insya Allah beberapa hari lagi saya akan menyerahkannya kepada museum Tripoli.

Fars: Apakah Anda pernah membayangkan bahwa suatu hari Gaddafi akan tewas di tangan Anda?

Al-Aribi: Saya yakin bahwa Qaddafi akan tewas dan kami akan menang, tapi tidak, saya tidak pernah membayangkan bisa membunuh Qaddafi.

Fars: Apakah tidak lebih baik Qaddafi diadili?

Al-Aribi: Pengadilannya memang baik dalam beberapa hal, tapi pada akhirnya saya membunuhnya, mungkin ini lebih baik bagi rakyat Libya.

Fars: Mengapa Anda berpedapat kematian Qaddafi lebih baik bagi rakyat Libya?

Al-Aribi: karena jika dia tertangkap dan dipenjara, maka para pendukungnya akan terus berharap dapat membebaskannya dan kami akan kembali berperang. Negara kami akan tidak aman. Akan tetapi setelah kematiannya, maka mereka sudah tidak memiliki harapan lagi.

Fars: Sebagian pihak berpendapat bahwa kematian Qaddafi adalah keinginan Barat sehingga dia tidak diadili, bagaimana menurut Anda?

Al-Aribi: Saya tidak tahu apakah itu kemauan Barat atau tidak, akan tetapi saya secara kebetulan membunuhnya. Seperti yang saya katakan, saya hanya ingin membawanya ke kota Benghazi, mereka mencegah saya maka saya langsung membunuhnya.

Fars: Jika seandainya Anda bertemu Qaddafi untuk kedua kalinya, apakah Anda tetap akan membunuhanya?

Al-Aribi: 100 % akan tetapi mungkin kali ini saya hanya akan menembakkan satu peluru saja. Satu peluru saja dan itu di kepalanya.

Fars: NATO mengklaim bahwa Qaddafi tewas karena bombardir udaranya, bagaimana menurut Anda?

Al-Aribi: Bohong!

Qaddafi Membunuh Paman Saya

Fars: Ketika Anda menembak Qaddafi, apa yang terlintas dalam benak Anda?

Al-Aribi: Semua kejahatan dan kezalimannya selama 42 tahun. Qaddafi menghukum mati salah satu paman saya tanpa sebab. Ketika saya menembaknya, saat itu saya merasa paman saya tersenyum.

Fars: Jika Anda melihat Hosni Mubarak atau diktator lainnya, apakah Anda juga akan membunuh mereka?

Al-Aribi: Tidak, karena saya percaya bahwa setiap diktator harus mati di tangan rakyatnya. Saya ingin Mubarak mati di tangan rakyatnya dan Ali Abdullah Saleh mati di tangan rakyat Yaman.

Fars: Apakah Anda tidak khawatir NATO akan berkuasa di negara ini menggantikan Qaddafi?

Al-Aribi: Saya meyakini tekad bapak Abdul Jalil (Ketua Dewan Transisi Nasional NTC) dan saya yakin dia tidak akan menerima pemerintahan boneka.

Kemenangan Rakyat Libya Bukan Karena NATO

Fars: Apakah kemenangan revolusioner Libya berkat NATO?

Al-Aribi: Sebagian operasi anti-Qaddafi memang mereka yang melakukan, tetapi kemenangan Libya berkat perjuangan rakyatnya.

Fars: Beberapa waktu terungkap dokumen bahwa sebuah perusahaan Inggris telah menandatangani kontrak dengan Libya di sektor minyak.

Al-Aribi: Seperti yang telah saya katakan, saya meyakini tekad Abdul Jalil, dan bahwa dia tidak akan menerima pengkhianatan terhadap Libya.

Fars: Apa harapan Anda sebagai seorang revolusioner?

Al-Aribi: Sebuah negara yang bebas dan demokratis di mana hak seluruh rakyatnya terjaga.

Fars: Sebelumnya bapak Abdul Jalil mengumumkan bahwa Dewan Transisi Nasional (NTC) akan memberi hadiah jutaan dolar kepada orang yang mambunuh Qaddafi. Apakah Anda sudah menerima hadiah itu?

Al-Aribi: Belum, jika saya terima, akan saya kembalikan kepada negara.

[+/-] Selengkapnya...

Saif Al Islam Qaddafi Dilindungi Suku Nomaden Tuareg, Tengah Cari penerbangan keluar Libya

REPUBLIKA.CO.ID, DUBAI - Saif al-Islam Gaddafi, anak mantan pemimpin Libya Muammar Qaddafi, tengah mengatur cara keluar dari gurun tempatnya bersembunyi dan berlindung ke  tahanan Pengadilan Kejahatan Internasional (ICC) Den Haag. Ia kini berada dalam lindungan suku nomaden Tuareg di selatan Libya.
Para pejabat Libya senior di Dewan Transisi Nasional mengatakan bahwa Saif al-Islam telah menyeberangi perbatasan ke Niger tetapi belum menemukan cara untuk menyerahkan diri ke Mahkamah Pidana Internasional di Den Haag.
"Ada kontak dengan Mali dan dengan Afrika Selatan dan dengan negara tetangga lain untuk mengatur keluarnya... Tapi dia belum mendapat konfirmasi. Dia masih menunggu," kata pejabat, yang menolak disebutkan namanya.
Sebelumnya, ICC prnah mengeluarkan surat perintah penangkapan atas dirinya, untuk kejahatan menghancurkan pemberontakan dengan kekuatan senjata.
Sebuah sumber NTC yang lain menyatakan kepada Reuters dua terdakwa yang masih hidup bersama-sama, dilindungi oleh pengembara Tuareg. "Saif prihatin tentang keselamatannya," kata sumber itu. "Ia percaya menyerahkan dirinya atas adalah pilihan terbaik untuknya."
Dia diketahui berada di lokasi yang sama dengan mantan kepala intelijen rezim Qaddafi, Abdullah al-Senussi.

[+/-] Selengkapnya...

Penyidik Kesulitan Ungkap Kerugian Negara dalam Kasus E-KTP

Laporan Wartawan Tribunnews.com Ferdinand Waskita
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jaksa penyidik pada Jaksa Agung Muda Pidana Khusus mengaku kesulitan dalam menemukan kerugian negara pada kasus dugaan korupsi elektronik-KTP.
"Memang kesulitanya dari sisi teknis. Harus bisa dibuktikan sehingga ada kerugian negaranya. Ini yang bikin lama," ujar Direktur Penyidikan pada Jampidsus, Arnold Angkouw di Jakarta, Kamis (27/10/2011).
Hingga kini, Arnold mengaku pihaknya sedang berkoordinasi dengan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) menyangkut perbuatan melawan hukum dalam kasus tersebut. Kejaksaan Agung telah meminta BPKP untuk menghitung kerugian negara.
Kejaksaan Agung sendiri telah menetapkan empat tersangka yakni Direktur Pendaftaran Penduduk selaku Pejabat Pembuat Komitmen Irman, Ketua Panitia Pengadaan Barang Dwi Setyantono, Direktur PT Karsa Wira Utama Suhardijo, Direktur Utama PT Inzaya Raya Indra Wijaya. Penetapan keempatnya dilakukan penyidik Pidana Khusus sejak Juni 2010.
Arnold mengaku berkas keempatnya belum selesai. Penyidik, kata Arnold, harus berkeliling daerah hingga tujuannya proyek tersebut dapat diketahui. "Sehingga bisa kita klasifikasi perbuatan melawan hukum," katanya.
Keempat tersangka juga tidak ditahan oleh Kejaksaan Agung. Arnold mengatakan para tersangka masih bersikap koorperatif. "Yang jelas kita bikin cepat karena tuntutan masyarakat yang semakin besar," kata Arnold.
Diketahui, penyidik mendapatkan perbedaan antara barang yang tercantum dalam dokumen penawaran dengan barang yang diadakan. Seusuai kontrak pada 16 November 2009, proyek tersebut bernilai Rp9,2miliar. Perbedaan juga terjadi pada aplikasi sistem terintegrasi yang berfungsi untuk mengintegrasikan database kependudukan dengan sistem database mesin personalisasi.

[+/-] Selengkapnya...

Hak Siar Piala Dunia 2018 dan 2022 Terjual Rp 16,3 Triliun

TRIBUNNEWS.COM, JENEWA - Piala Dunia 2018 dan 2022 baru akan digelar tujuh dan 11 tahun lagi. Meski demikian, hak siar dua turnamen sepak bola paling akbar sejagat itu sudah laris manis dibeli sejumlah pihak di seluruh dunia dan mendatangkan pemasukan bagi Federasi Asosiasi Sepak Bola Internasional (FIFA) senilai 1,85 miliar dollar AS atau sekitar Rp 16,3 triliun.
Hal tersebut diumumkan FIFA, Kamis (27/10/2011). Pemasukan dari penjualan hak siar Piala Dunia (PD) 2018 dan 2022 itu mencakup penjualan hak siar di kawasan Amerika Serikat kepada Fox, Telemundo, dan Radio Futbol de Primera, yang semuanya ditaksir mendatangkan pemasukan 1,2 miliar dollar AS (Rp 10,6 triliun).
FIFA mengungkapkan, mereka juga telah menjual hak siar PD 2018 dan 2022 itu kepada jaringan televisi SBS di Australia, Bell Media di Kanada, dan IMC di kawasan Karibia. Bell Media, yang mencakup saluran CTV, TSN, dan RDS, mengambil alih hak siar itu dari pemegang sebelumnya, televisi publik CBC.
"FIFA gembira atas perkembangan dari penjualan hak siar media di saat masa-masa ekonomi sulit. Hal ini lebih dari sekadar membuktikan kuatnya daya tarik kompetisi kami," kata Jerome Valcke, Sekretaris Jenderal FIFA.
Laris manisnya hak siar Piala Dunia, yang baru akan digelar tujuh dan 11 tahun ke depan itu, juga merupakan bukti bahwa daya pikat dan nilai jual turnamen akbar itu tidak terpengaruh skandal keuangan dan korupsi di tubuh FIFA yang dalam setahun terakhir ini menghiasi berita di berbagai media seluruh dunia.
PD 2018 akan digelar di Rusia, sedangkan PD 2022 di Qatar. FIFA menjual hak siar PD 2018 dan 2022 dalam satu paket, seperti halnya saat mereka menjual hak siar PD 2010 Afrika Selatan dan PD 2014 Brasil dalam satu paket.
Penyelenggaraan Piala Dunia merupakan ajang yang memberi pemasukan terbesar bagi FIFA. Dari PD 2010 Afrika Selatan, FIFA meraup pemasukan 2,4 miliar dollar AS (Rp 21,2 triliun) hanya dari penjualan hak siar.

[+/-] Selengkapnya...

Konflik Papua Ganggu Investasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Persoalan keamanan di Papua yang berlarut-larut dapat memengaruhi iklim usaha di Papua. Untuk itu butuh penyelesaian secara komprehensif, tidak hanya proses konflik namun juga gerakan politiknya.

"Yang penting ketegasan kita dan kita punya target untuk menyelesaikannya. Bukan hanya menyelesaikan proses konflik tetapi juga politiknya," ujar Menteri Perindustrian, MS Hidayat, di gedung Sekretariat Negara, Kamis (27/10).

Menurut Hidayat, konflik yang terjadi di Papua pasti berpengaruh terhadap iklim usaha di daerah itu. Seperti diketahui investasi terbesar di sana adalah PT  Freeport dengan nilai mencapai miliaran dolar. 

Sementara PT Freeport melalui jaringannya pasti akan memberitahukan persoalan ini ke kantor pusatnya sebagai bagian yang tidak bisa ditutup-tutupi.

Sebetulnya, konflik di Papua tidak terlepas dari persoalan politik. Kemudian adanya sejumlah konflik bersenjata dan deklarasi kemerdekaan Papua Barat yang sayangnya disikapi negara-negara tertentu seolah itu peristiwa internasional. Padahal Indonesia menganggap itu masalah internal dalam negeri. "Tidak seharusnya internasional ikut campur karena kita akan menyelesaikan," kata Hidayat.

[+/-] Selengkapnya...

Situasi Memanas, Investasi di Papua Tersendat

Liputan6.com, Jakarta: Eskalasi politik dan keamanan di Papua yang masih memanas dikhawatirkan dapat mengganggu iklim investasi karena sepanjang bulan ini sudah 14 orang tewas dalam sejumlah insiden. Bahkan, Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Papua John M Kabey, Kamis (27/10) mengatakan, jika insiden di Papua sulit dikendalikan, pihaknya menengarai sejumlah investor bisa membatalkan investasinya.
Namun, Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa membantah kekhawatiran itu. Menurutnya, sudah ada komitmen para investor untuk menanamkan modalnya di Papua, sehingga investasi tetap akan berjalan di Papua.
Insiden yang terjadi di Tanah Papua tidak hanya menjadi kekhawatiran para pemilik modal. Warga Papua sendiri juga mulai merasa tidak nyaman dengan berbagai insiden yang telah menelan sejumlah korban jiwa itu. Karenanya, Komisi Pertahanan dan Keamanan DPR akan memanggil Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan serta jajarannya untuk diminta pertanggungjawaban terkait berbagai insiden di Papua.(ADO)

[+/-] Selengkapnya...

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kemacetan adalah makanan sehari-hari masyarakat di ibukota Jakarta. Miris kala kemacetan parah itu terjadi di sekitar kantor polisi, terutama di Polda Metro Jaya.
Selain pasrah, aparat polisi lalulintas (polantas) seakan tidak mampu memberi formula untuk merekayasa dan mengurai kemacetan itu. Tragisnya, di saat bersamaan, di lokasi yang lain oknum-oknum polantas Polda Metro Jaya asyik melakukan jebakan-jebakan untuk pungutan liar (pungli) kepada masyarakat yang frustrasi dengan kemacetan yang parah.
Temuan Indonesia Police Watch (IPW) di lapangan, ada 40 titik lokasi jebakan oknum polantas di provinsi yang dipimpin Gubernur Fauzi Bowo ini. "Saat ini ada 40 titik lokasi penjebakan yang dilakukan oknum polisi lalulintas di Jakarta. Aksi menjebak pengendara untuk melakukan pungutan liar itu terus menerus dibiarkan. Sejak awal 2011 sampai sekarang aksi penjebakan terus berlangsung," kata Neta dalam siaran pers yang diterima Tribunnews.com, Kamis (27/10/2011).
Neta menjelaskan, ke 40 titik yang kerap dijadikan lahan pungutan liar itu terjadi hampir di seluruh jalur busway. Selain itu, hampir di seluruh flyover dan underpass, seperti di Pasar Minggu, Pramuka, Tanah Tinggi, Pesing, dan lain-lain.
Kenapa dikatakan menjebak, lanjut Neta, karena polisi bukannya mengurai kemacetan di titik kemacetan, mereka justru berdiri tersembunyi di ujung jalan. Akhirnya, pengendara yang frustrasi dengan kemacetan, nekat menerobos masuk jalur busway dan kemudian terjebak alias tertangkap polisi.
Seharusnya, jika polisi memang ingin mengurai kemacetan dan memberikan imbauan kepada masyarakat, mereka berdiri di depan di titik kemacetan. "Aksi polisi ini sudah banyak dikeluhkan publik, tapi para petinggi Polda Metro Jaya tetap saja tidak peduli dan membiarkannya," keluhnya.
IPW menyesal aksi oknum-oknum polantas. Sebab, polisi saat ini sudah mendapat remunerasi, tapi aksi pungli masih terus terjadi dan dibiarkan makin menggila.
Karena itu, IPW mengimbau para petinggi Polda Metro Jaya peduli dengan keluhan publik ini dan segera menertibkan ulah oknum-oknumnya.
Neta menegaskan, keberadaan polantas adalah sesuatu yang strategis di Polri, sebab ia adalah etalasenya Polri. "Jika etalasenya dibiarkan begitu buruk, citra Polri akan semakin terpuruk," tandasnya.
Untuk itu, Polri harus terus-menerus merawat, menjaga, dan menata etalasenya ini dari ulah oknum-oknum yang kerap melakukan pungli.
Selain itu, lalulintas jangan dijadikan ATM atau mesin uang oleh oknum-oknum pejabat kepolisian. Sebab, inilah yang membuat oknum polantas di lapangan berbuat hal yang melanggar hukum, melakukan pungli, dan tidak serius menangani kemacetan lalulintas di Jakarta.

[+/-] Selengkapnya...

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK - Pelajaran membatik akan masuk dalam kurikulum sekolah-sekolah dasar dan menengah umum di Chicago, yaitu kota terbesar di negara bagian Illinois, Amerika Serikat, yang juga merupakan kota tempat kediaman pribadi Presiden AS Barack Obama berada.
Menurut keterangan yang diterima ANTARA dari Konsulat Jenderal RI di Chicago, pelajaran membatik akan mulai dimasukkan ke dalam kurikulum sekolah dasar dan menengah Chicago Public School mulai tahun ajaran 2012.
Tidak hanya di sekolah-sekolah, pelajaran membatik juga akan diberikan kepada masyarakat umum Chicago Park District and Community Center.
Seperti yang diungkapkan Konsul Penerangan dan Sosial Budaya KJRI Chicago, Shirley Malinton, kepada ANTARA, untuk mempersiapkan dimasukkannya pelajaran membatik ke dalam kurikulum sekolah umum Chicago tahun 2012 nanti,maka KJRI Chicago akan memberikan pelatihan bagi guru-guru seni sekolah umum.
Pelatihan diselenggarakan atas kerja sama dengan Peace School dan Chicago Public School dan akan dilaksanakan pada 19 November mendatang.  Pelatihan "Batik Workshop for Art Educators" itu akan berlangsung di Douglas Park Cultural dan Community Center, Chicago, dan akan dipandu oleh Avy Loftus.
Salah seorang seniman dan pendidik asal Indonesia,Avy Loftus juga merupakan Pendiri dan Ketua Peace, Love and Hope Project, yaitu organisasi nirlaba yang berlokasi di Montreal Kanada. Selain oleh Avy, pelatihan juga akan diberikan oleh Dyah Kasir, pegawai setempat KJRI Chicago.
Menurut Sherly Malinton, pelatihan membatik pada 19 November nanti akan diikuti oleh 80 peserta yang terdiri atas guru-guru seni di sekolah-sekolah dasar dan menengah (Grade 1-9) Chicago.
Setelah menjalani pelatihan, para guru akan mengajarkan cara membatik dan membuat batik perca kepada murid-murid mereka --yang berusia 5-15 tahun-- sebagai bagian dari kurikulum pelajaran kesenian yang dikaitkan dengan misi perdamaian.

[+/-] Selengkapnya...

Putin Kecam Tayangan Jelang Kematian Qaddafi

REPUBLIKA.CO.ID, MOSKOW-- Perdana Menteri Rusia Vladimir Putin, Rabu, mengecam cara media dunia meliput kematian pemimpin Libya yang digulingkan Muammar Qaddafi. "Hampir seluruh keluarga Qaddafi dibunuh. Mayatnya ditunjukkan pada semua saluran TV dunia. Itu tak mungkin untuk melihatnya tanpa muak," kata Putin pada pertemuan dewan koordinasi Front Seluruh Masyarakat Rusia.
Qaddafi, yang memerintah Libya selama 42 tahun, meninggal tak lama setelah ditangkap hidup-hidup oleh para pejuang Dewan Transisi Nasional (NTC) di dekat kota asalnya, Sirte, pada pekan lalu. Putin mengatakan kepada wartawan seharusnya mereka menyadari apa yang telah lakukan ketika mereka menunjukkan rekaman-rekaman tersebut.
Sementara itu salah seorang pejabat NTC mengatakan, Muamar Qaddafi dan anaknya Mu'tassim dikubur pada Selasa di suatu lokasi tersembunyi di gurun. Bersama sekutu Barat yang gelisah bahwa Qaddafi disiksa dan ditembak setelah berhasil ditangkap pada Kamis, pasukan NTC kemudian menaruh tubuhnya di dalam lemari pendingin dan memamerkannya sambil mempertimbangkan tindakan selanjutnya, hingga tubuhnya membusuk dan memaksa mereka menutup pintu pendingin tersebut pada Senin.
"Qaddafi dan anaknya Mu'tassim dikubur saat subuh di suatu lokasi tersembunyi secara terhormat. Kami akan memberikan rinciannya nanti," kata seorang pejabat senior pemerintahan sementara. Salah satu anggota militer di Misrata, tempat mayat Qaddafi dipamerkan dalam lemari es penyimpan daging, memebenarkan pemakaman tersebut.
Pembunuhan pria yang selama ini dikenal sebagai orang kuat Libya berusia 69 tahun tersebut di tanah kelahirannya Sirte, merupakan akhir dari peperangan yang telah berlangsung selama delapan bulan dan kekosongan kekuasaan selama dua bulan sejak pasukan NTC menguasai Tripoli.

[+/-] Selengkapnya...

Benarkah Rossi Ingin Pensiun karena Kematian Simoncelli?


TRIBUNNEWS.COM, SEPANG - Manajer Valentino Rossi, Davide Brivio, menampik rumor yang mengatakan The Doctor akan pensiun dari MotoGP, setelah insiden tragis yang membuat sahabatnya, Marco Simoncelli, meninggal dunia di Sirkuit Sepang, Minggu (23/10/2011).
Rossi dan pembalap Tech 3 Yamaha, Colin Edwards, menabrak Simoncelli di lap kedua MotoGP Malaysia. Simoncelli mengalami cedera kepala, leher, dan dada saat kecelakaan itu dan akhirnya meninggal dunia kurang dari satu jam kemudian.
Meninggalnya Simoncelli yang merupakan sahabat Rossi, membuat adanya rumor yang mengatakan Rossi begitu sedih hingga tak ingin lagi meneruskan karier balapnya di MotoGP, terlebih karena dirinya terlibat dalam insiden tersebut.
Namun mantan manajer tim Yamaha, Brivio, yang mengikuti Rossi hijrah ke Ducati tahun ini untuk terus bekerja sama dengan tujuh kali juara dunia MotoGP itu, menuliskan dalam akun Twitter-nya hari ini, Senin (24/10/2011), mengatakan bahwa kabar yang menyebutkan Rossi akan berhenti balapan sepenuhnya tidak benar.
"Banyak yang bertanya mengenai kemungkinan Vale berhenti balapan. Ini jelas tidak benar dan maaf saya harus jelaskan itu," tulis Brivio dalam akun Twitter-nya.
Sebelumnya Rossi sempat memberikan penghormatan pribadi kepada Simoncelli dalam akun Twitter-nya dengan mengatakan, "Sic sudah seperti adik saya. Ia tangguh di lintasan dan sangat manis dalam kehidupan normal. Saya akan sangat merindukannya."

[+/-] Selengkapnya...

TRIBUNNEWS.COM, SEPANG - Mantan juara dunia kelas 500 cc, Wayne Gardner, memberikan kekuatan kepada Colin Edwards dan Valentino Rossi, yang terlibat dalam kecelakaan maut di Sirkuit Sepang, Malaysia, Minggu (23/10/2011), yang merenggut nyawa pembalap Italia, Marco Simoncelli. Menurut juara dunia 1987 tersebut, insiden tragis itu tak terhindarkan.
Edwards dan Rossi menabrak Simoncelli ketika Simoncelli jatuh dan meluncur ke jalur mereka. Pembalap Yamaha Tech 3 dan Ducati tersebut tak bisa menghindar sehingga terjadilah tabrakan yang membuat Simoncelli cedera parah pada kepala, leher, dan dada.
Gardner mengungkapkan hal tersebut karena dia pernah mengalami insiden serupa dengan Franco Uncini pada GP Belanda 1983. Waktu itu dia menabrak pembalap asal Italia tersebut ketika berusaha menghindari para rivalnya setelah terjadinya kecelakaan di tengah trek. Saat itu Uncini sempat koma, tetapi bisa pulih dan sekarang menjadi perwakilan bidang keselamatan pebalap MotoGP.
Nah, berdasarkan pengalaman itulah Gardner tahu bagaimana perasaan Edwards dan Rossi. Bahkan, setelah itu muncul rumor bahwa Rossi segera pensiun meskipun Rossi sudah membantah gosip itu.
"Pernah mengalami insiden serupa dengan Franco Uncini beberapa tahun lalu, saya bisa merasakan bagaimana perasaan mereka," tulis Gardner tentang Edwards dan Rossi dalam sebuah kolom di situs pribadinya.
"Namun, itu bukan salah mereka. Tak ada yang bisa mereka lakukan. Keduanya akan memutar ulang peristiwa itu dalam pikiran mereka, lagi, dan lagi, lalu bertanya jika mereka seharusnya bisa belok ke kiri, ke kanan, atau mengerem lebih keras saat itu."
"Tetapi, ada sedikit penghiburan, yaitu rekaman TV saat kecelakaan. Sekarang dan di tahun-tahun yang akan datang, itu akan memperlihatkan pada mereka bahwa mereka jelas tak memiliki waktu untuk menghindari tabrakan itu. Hanya saja, sayangnya kasus itu terjadi di tempat yang salah dan saat yang tidak tepat."
Gardner juga mengungkapkan bahwa, menurutnya, kecelakaan itu jelas sangat tidak biasa dan sulit diprediksi karena cepat dan begitu mengerikan. Dia mengaku belum pernah melihat peristiwa seperti itu sepanjang berkecimpung di arena balap.
"Awal dari insiden itu tidak sepenuhnya jelas seperti yang terlihat di kamera. Semua yang kita lihat adalah motornya belok ke kanan dan masuk ke jalur Colin dan Vale. Saya rasa awalnya ia pasti kehilangan grip depan, dan hanya berusaha untuk mendapatkan grip lagi dan membuatnya bisa kembali meluncur lurus di lintasan," lanjutnya.
Pria asal Australia ini pun mengakui, MotoGP kehilangan pembalap hebat dan calon bintang besar. Sayang, semuanya terlalu cepat berakhir karena Simoncelli telah tiada.
"Dia bisa menjadi bintang masa depan," ujar Gardner kepada Fox Sports. "Dia tampaknya akan menjadi superstar masa depan. Tentu saja menjadi sebuah kehilangan yang besar."

[+/-] Selengkapnya...

Pagi Ini Puluhan Ribu Massa KAJS Kepung DPR

Laporan wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Sekitar 50.000 massa dari Komite Aksi Jaminan Sosial (KAJS) akan berdemontrasi di depan DPR dan BEI (Bursa Efek Indonesia ) Jakarta Jumat (28/10/2011). Dalam aksinya, KAJS menuntut RUU BPJS disahkan.

Berdasarakan keterangan dari perwakilan KAJS, Roni Febrianto masa adalah gabungan buruh dan karyawan dari Banten, DKI, dan Jawa Barat. Aksi dimulai pukul 10.00 WIB di DPR. Aksi itu berlanjut di BEI pukul 13.000 WIB.
“Kami tetap pada tuntutan yang sama. Sahkan RUU BPJS dan transformasi BPJS 1 dan 2 serempak 2015,” terang Roni saat dihubungi Tribunnews.com

Roni menambahkan pengesahan RUU BPJS adalah harga mati. "Ini harga mati, RUU BPJS harus segera disahkan atau SBY mundur,” jelas Roni.

[+/-] Selengkapnya...

Butir-Butir Pancasila Mulai Terlupakan

Liputan6.com, Ponorogo: Sumpah Pemuda yang diperingati pada hari ini, Jumat (28/10) dirayakan secara berbeda di beberapa tempat. Di Ponorogo, Jawa Timur, Kamis (27/10) Sumpah Pemuda dirayakan masyarakat dengan menggelar lomba menghafal lima butir Pancasila.   
Ternyata tak banyak anggota masyarakat yang masih ingat butir-butir Pancasila. Bahkan seorang aparat Desa Sragi, Kecamatan Sukorejo, Kabupaten Ponorogo dengan terbata-bata tak hafal Pancasila terutama sila kelima. Panitia lomba menghafal Pancasila menyediakan hadiah menarik yakni seekor kambing.
Sementara itu, di Probolinggo, Jawa Timur sebuah organisasi kepemudaan berkeliling kota dan mendatangi sejumlah pemuda yang sedang nongkrong di jalanan, lalu meminta mereka mengucapkan butir-butir Pancasila. Bagi mereka yang berhasil menghafal Pancasila tanpa kesalahan, akan mendapatkan hadiah uang tunai dan bingkisan bunga.
Butir-butir Pancasila apalagi nilai-nilai yang terkandung di dalamnya, ternyata sedikit demi sedikit mulai tergerus oleh jaman. Sayang sekali, Pancasila yang menjadi dasar bagi kehidupan berbangsa mulai terlupakan. (Vin)

[+/-] Selengkapnya...

Marco Simoncelli Nomornya Dimuseumkan

TRIBUNNEWS.COM, SEPANG - Federasi Motor Italia (FMI) mengusulkan kepada Dorna agar nomor balap 58 yang selama ini digunakan oleh pebalap Gresini Honda, Marco Simoncelli, ditarik dan diabadikan.
FMI mengirimkan surat resmi kepada Dorna yang merupakan penyelenggara Kejuaraan Dunia MotoGP yang dikirimkan langsung oleh Presiden FMI, Paolo Sesti, dan ditujukan kepada Carmelo Ezpeleta yang merupakan CEO Dorna, di mana Sesti meminta agar nomor balap milik Simoncelli itu bisa diabadikan.
"Sebagai persiapan terakhir sebelum memasuki acara perpisahan dengan Marco Simoncelli pada pemakamannya besok, kami yakin perlu melakukan cara termudah untuk mengenang selamanya pebalap yang mengikuti Kejuaraan Dunia MotoGP dengan semua bakat dan karakternya yang sangat istimewa. Seorang pebalap dan pribadi yang akan dirindukan selamanya!" tulis Sesti dalam suratnya seperti dilansir GPone.
"Oleh karena itu, Federasi Motor Italia meminta Dorna untuk selalu menyimpan nomor balap '58' di kategori tertinggi Kejuaraan Dunia itu. Saya yakin Dorna bisa dan ingin memahami makna mendalam dari permintaan ini, dan karena itu kami sangat yakin atas penerimaannya," lanjut Presiden FMI itu.
Simoncelli meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan maut di lap kedua GP Malaysia di Sirkuit Sepang, Minggu (23/10). Kepergian pebalap Gresini Honda itu mengundang simpati seluruh dunia, terutama dari semua pelaku olah raga dunia di Italia.

[+/-] Selengkapnya...

Rabu, 26 Oktober 2011

Cara membuat Roaming

Mungkin anda bingung dengan kalimat diatas...^^
Kalo ingin tahu apa itu Roaming silahkan klik disini pada awal pembukaan blog layar akan berubah ke samping screen...itu yang namanya roaming...Itu sebutan saya..hehe
Lngsung adjah ya..

  1. Buka Blog anda/Orang lain juga boleh...^^
  2. Tata Letak pilih edit HTML
  3. Cari kode <head> untuk memudahkan pencarian kombinasikan tombol ctrl+f
  4. Copy kode berikut di bawah kode tersebut.
  5. Pratinjau dulu agar tahu jadi ato g...^^
<script type='text/javascript'>
//<![CDATA[
scrW=screen.availWidth
scrH=screen.availHeight
window.resizeTo(10,10)
window.focus()
for(a=0;a<80;a++){
window.moveTo(0,0)
window.resizeTo(0,scrH*a/80)
}
window.resizeTo(0,0)
for(b=0;b<80;b++){
window.moveTo(0,scrH/1)
window.resizeTo(scrW*b/80,0)
}
for(c=0;c<80;c++){
window.moveTo(scrW/1,scrH/1)
window.resizeTo(0,scrH*c/80)
}
for(d=0;d<80;d++){
window.moveTo(scrW/1,0)
window.resizeTo(scrW*d/80,0)
}
for(e=0;e<80;e++){
window.resizeTo(scrW*e/80,scrH*e/80)
}
window.moveTo(0,0)
window.resizeTo(scrW,scrH)
//]]>
</script>

Selamt Mencoba^^

[+/-] Selengkapnya...

Buat Script Penutup

Tahu script penutup??
Gampang nya kalo blog kita ditutup akan ada script yang keluar untuk mengucapkan selamat tinggal...(kayak orang adjah)
Karena gw g pinter nulis and g suka banyak omong..soal nya capek.
Langsung adjah ya.

  1. Masuk blog anda
  2. Klik tata letak
  3. Pilih edit htmal
  4. Cari kode <head>
  5. Copy script di bawah kode <head>
<script type='text/javascript'>
// goodbye alert
function goodbye(){
alert('besoK maMpiR lagi ya '+parent.pageViewerFName+' jangan bosen-bosen berkunjung');
}
parent.window.onunload=goodbye;
</script>

Keterangan script yang saya kasih tinta merah bisa anda ganti dengan kalimat lain..

[+/-] Selengkapnya...

Cara Buat Cursor Yang Diikuti Text

Setelah sekian lama dalam pencarian trik ini akhirnya saya menemukan nya di sebuah blog yang berjudul Pingin Belajar, Bagi yang belum tahu apa yang di maksud dengan judul di atas silahkan liaht blog utma saya (http://daftardapatuang.blogspot.com).
Baik lah langsung adjah ya, kalian pasti bosen baca tulisan saya yang g karuan ya...^^
Pertama buka blog anda
Pilih tata letak>>Tambah Gadgets>>Pilih html/Javascript>>Masukan kode berikut

<script>
//mouse
//Circling text trail- Tim Tilton
//Website: http://www.tempermedia.com/
//Visit http://www.dynamicdrive.com for this script and more
function cursor_text_circle(){
// your message here
var msg='belajar blog'.split('').reverse().join('');

var font='Verdana,Arial';
var size=3; // up to seven
var color='#ff0000';

// This is not the rotation speed, its the reaction speed, keep low!
// Set this to 1 for just plain rotation w/out drag
var speed=.3;

// This is the rotation speed, set it negative if you want
// it to spin clockwise
var rotation=-.2;

// Alter no variables past here!, unless you are good
//---------------------------------------------------


var ns=(document.layers);
var ie=(document.all);
var dom=document.getElementById;
msg=msg.split('');
var n=msg.length;
var a=size*13;
var currStep=0;
var ymouse=0;
var xmouse=0;
var props="<font face="+font+" size="+size+" color="+color+">";

if (ie)
window.pageYOffset=0

// writes the message
if (ns){
for (i=0; i < n; i++)
document.write('<layer name="nsmsg'+i+'" top=0 left=0 height='+a+' width='+a+'><center>'+props+msg[i]+'</font></center></layer>');
}
else if (ie||dom){
document.write('<div id="outer" style="position:absolute;top:0px;left:0px;z-index:30000;"><div style="position:relative">');
for (i=0; i < n; i++)
document.write('<div id="iemsg'+(dom&&!ie? i:'')+'" style="position:absolute;top:0px;left:0;height:'+a+'px;width:'+a+'px;text-align:center;font-weight:normal;cursor:default">'+props+msg[i]+'</font></div>');
document.write('</div></div>');
}
(ns)?window.captureEvents(Event.MOUSEMOVE):0;

function Mouse(evnt){
ymouse = (ns||(dom&&!ie))?evnt.pageY+20-(window.pageYOffset):event.y; // y-position
xmouse = (ns||(dom&&!ie))?evnt.pageX+20:event.x-20; // x-position
}

if (ns||ie||dom)
(ns)?window.onMouseMove=Mouse:document.onmousemove=Mouse;
var y=new Array();
var x=new Array();
var Y=new Array();
var X=new Array();
for (i=0; i < n; i++){
y[i]=0;
x[i]=0;
Y[i]=0;
X[i]=0;
}

var iecompattest=function(){
return (document.compatMode && document.compatMode!="BackCompat")? document.documentElement : document.body;
}

var makecircle=function(){ // rotation properties
if (ie) outer.style.top=iecompattest().scrollTop+'px';
currStep-=rotation;
for (i=0; i < n; i++){ // makes the circle
var d=(ns)?document.layers['nsmsg'+i]:ie? iemsg[i].style:document.getElementById('iemsg'+i).style;
d.top=y[i]+a*Math.sin((currStep+i*1)/3.8)+window.pageYOffset-15+(ie||dom? 'px' : '');
d.left=x[i]+a*Math.cos((currStep+i*1)/3.8)*2+(ie||dom? 'px' : ''); // remove *2 for just a plain circle, not oval
}
}

var drag=function(){ // makes the resistance
y[0]=Math.round(Y[0]+=((ymouse)-Y[0])*speed);
x[0]=Math.round(X[0]+=((xmouse)-X[0])*speed);
for (var i=1; i < n; i++){
y[i]=Math.round(Y[i]+=(y[i-1]-Y[i])*speed);
x[i]=Math.round(X[i]+=(x[i-1]-X[i])*speed);

}
makecircle();
// not rotation speed, leave at zero
setTimeout(function(){drag();},10);
}
if (ns||ie||dom)
if ( typeof window.addEventListener != "undefined" )
window.addEventListener( "load", drag, false );
else if ( typeof window.attachEvent != "undefined" )
window.attachEvent( "onload", drag );
else {
if ( window.onload != null ) {
var oldOnload = window.onload;
window.onload = function ( e ) {
oldOnload( e );
drag();
};
}
else
window.onload = drag;
}

}
cursor_text_circle();

</script>


Kalimat yang berwarna merah silahkan di ganti dengan kata-kata yang anda inginkan.
SELAMTA MENCOBA!!

[+/-] Selengkapnya...